10 Simple Things that Can Make You Happy :)

Banyak dari kita yang mencari kebahagiaan. Selalu berasumsi bahwa kebahagiaan itu akan didapatkan jika kita mempunyai uang yang banyak, pekerjaan yang mapan, keluarga yang harmonis dan lainnya. Namun kita lupa bahwa banyak hal-hal kecil nan sederhana yang dapat kita lakukan dan membuat kita lebih bahagia dari hari kemarin. Bahagia itu ga ribet koq.

1. Selalu Bersyukur dengan Apa yang Kamu Miliki Saat Ini.

o-happy-life
Source : http://lovecreatelive.com/wp-content/uploads/2016/02/o-HAPPY-LIFE-facebook.jpg

Siapa bilang bahagia itu sulit, bersyukur dengan apa yang kamu miliki saat ini juga sudah bisa membuatmu bahagia. Dengan keadaanmu saat ini seperti apapun itu. Keluarga yang apa adanya. Pekerjaanmu saat ini. Kesehatanmu, dan banyak hal kecil lainnya yang patut kamu syukuri.

2. Menghabiskan Waktu dengan Keluarga.

happiness-in-life-how-to-lead-a-happy-life
Source : https://s3.amazonaws.com/WisdomPlanet/wisdomtimes/wp-content/uploads/2013/03/Happiness-in-Life-How-to-lead-a-happy-life.jpg

Selalu berkutat dengan pekerjaanmu selama delapan jam sehari, lima hari dalam seminggu. Beban pekerjaan yang dipikul. Selalu memikirkan hal-hal tersebut dapat membuat dirimu sedikit stress. Ada baiknya selama hari libur lupakan sejenak semua hal itu dan berkumpulah bersama keluarga. Menghabiskan waktu bersama keluarga, dapat berupa makan bersama, menonton bersama ataupun pergi berekreasi bersama.

3. Hangout dengan Sahabat-sahabatmu.

25friendslarge
Source : https://thoughtcatalog.files.wordpress.com/2013/02/25friendslarge.jpg

Hangout bersama sahabat-sahabatmu juga dapat membawa kesenangan tersendiri. Sekedar melepas keluh kesah atau berbagi cerita seru bersama kawan-kawan.

4. Mendengarkan Musik.

music
source : http://study.com/cimages/multimages/16/listen-music-student-girl.jpg

Hal sederhana lainnya yaitu dengan mendengarkan musik. Manfaat dari mendengarkan musik selain dapat melepas penat juga dapat meningkatkan mood dan suasana hati. Para peneliti dari Universitas Mc Gill di Montreal menunjukkan bahwa dengan mendengarkan musik yang menyenangkan dapat memicu pelepasan hormon bahagia yaitu doparmin.

5. Makan Cokelat.

chocolate
Source : http://4.bp.blogspot.com/-Jr4BH07-V_E/T4HHED9PvbI/AAAAAAAAAKc/4fSnHsl0Yv8/s1600/girl-eating-chocolate.jpg

Pada biji coklat mengandung bahan yang disebut dengan Phenylethylamine yang dapat membuat seseorang merasa bahagia. Dari bahan kimia tersebut diketahui terdapat sifat afrodisiak yaitu adanya zat yang dapat menimbulkan perasaan senang bagi yang mengkonsumsinya. So, tunggu apalagi, jangan merengut terus dan makanlah coklat.

6. Keluar dan Lihat Pemandangan Sekitar.

berjalan-sambil-tersenyum-ampuh-menjadi-mood-booster-anda
Source : http://nusaresearch.net/userfiles/berjalan-sambil-tersenyum-ampuh-menjadi-mood-booster-anda.jpg

Jangan terus-terusan berada di rumah atau di kamar. Pergi jalan-jalan keluar dan hirup udara segar. Refresh pikiranmu dan tentunya berbahagialah.

7. Olahraga Ringan.

exercise
Source : http://ahlikolesterol.com/wp-content/uploads/2015/08/Jalan-Kaki-Ternyata-Bisa-Cegah-Risiko-Kanker-Payudara-Lho.jpg

Melakukan olahraga ringan seperti lari-lari kecil keliling komplek, bermain bulu tangkis atau bermain basket dengan sahabatmu juga dapat membantu membuatmu melupakan sejenak permasalahan yang ada di kantor. Melepas penat dan stressmu. Hal ini dapat membuatmu lebih menghargai waktu bebas yang kamu miliki dan dapat merasa lebih puas dengan kehidupanmu. Dan tentunya badanmu lebih terasa segar dan sehat.

8. Lupakan hal-hal yang Tidak Mengenakkan di Hati.

gossip
Source : https://tempesttcup.files.wordpress.com/2013/09/fotolia_38357584_xs.jpg

Banyak hal yang telah melintas dipikiranmu entah itu permasalahan keluarga, di kantor, perkataan teman atau tetangga yang terasa ga enak didengar. Lupain aja. Karena kamu yang menjalani kehidupanmu. Mereka tidak tau apa-apa tentang dirimu kecuali yang terlihat dari luar. Ada pepatah bilang entah apa yang kamu lakukan, baik atau buruk, selalu ada orang yang akan mengomentarimu. Jangan ambil pusing dan teruskan kehidupanmu. Mereka terlalu banyak waktu luang untuk mengomentari kehidupanmu dan lupa dengan kehidupan yang perlu mereka urus sendiri.

9. Lihatlah ke Depan.

clouds
Source : https://positivelysecond.files.wordpress.com/2016/02/keep-moving-forward.jpg

Lupakan masa lalumu dan teruslah jalan kedepan. Ambil pelajaran dari masa lalumu dan jangan terlalu lama berada dalam penyesalan. The show must go on, guys. Terlalu lama dalam penyesalan membuatmu sulit untuk bahagia. Kesalahan yang pernah kamu lakukan merupakan hal untuk dipelajari dan diingat untuk tidak melakukannya dua kali. Bukan untuk disesali. So, Keep moving forward.

10. Tersenyumlah.

smile_girl
Source : https://s-media-cache-ak0.pinimg.com/originals/b1/91/74/b19174b8126bb7c134f699714b33fa58.jpg

The simple thing you can do to be happy is just SMILE. Tersenyumlah. Hadapi semua masalahmu dengan senyuman. Senyum merupakan terapi. Terapi yang dapat menjadi pengobat bagi diri sendiri dan tentunya penyemangat bagi orang lain.

Leave a comment